Potret. Potret Sukardi saat berada di depan Mahsa University, Kuala Lumpur. [IST] |
METANOIAC.id Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) berhasil menjadi delegasi kampus dan negara pada International Youth Leader program Malaysia 2022.
International Youth Leader program Malaysia 2022 merupakan suatu program atau kegiatan para pelajar dan pimpinan-pimpinan muda di ASEAN untuk bertukar pikiran dan berdiskusi terkait isu-isu global. Kegiatan ini berlangsung selama empat hari (9-12/4) di Mahsa University Kuala Lumpur, Malaysia.
![]() |
Pembukaan. beberapa undangan yang hadir pada pembukaan kegiatan International Youth Leader program Malaysia 2022. [IST] |
Sukardi merupakan salah satu mahasiswa jurusan Teknik Sipil, program studi (Prodi) D3 Teknik Konstruksi Gedung berhasil membawa nama PNUP dan Indonesia ke program International Youth Leader ini.
“Awalnya saya mendaftar melalui website International Youth Leader program Malaysia 2022, kemudian dilakukan beberapa rangkaian seleksi administrasi, esai dan wawancara. Kemudian bagi yang lulus menjadi delegasi akan diumumkan melalui email,” ungkapnya. Ia juga mengungkapkan bahwa ia sangat senang dapat lulus dan sekaligus terpilih untuk mewakili kampus sebagai delegasi Indonesia di forum internasional.
Sukardi mengaku kalau awalnya merasa sangat tidak percaya diri untuk mendaftar karena sebelumnya sudah daftar beberapa kali dan tidak diterima. Namun beruntungnya, di awal tahun lalu ia ikut seleksi dan dapat diterima. Ia pun membagi sedikit tips dan trik untuk bisa menjadi seperti dia saat ini, yaitu belajar sebaik mungkin sebelum seleksi dan mengikuti perkembangan informasi kegiatan.
Adapun harapan dari Sukardi kepada seluruh pelajar dan mahasiswa agar jangan pernah berhenti belajar dan berdoa kepada Allah, karena tugas kita hanya berikhtiar dan Allah yang menentukan segala-Nya. [NTA/320]