METANOIAC.id Tim Penindak Gangguan Kamtibmas (Penikam) Polrestabes Makassar berhasil membubarkan aksi balap liar di ruas Jalan Veteran sekitar pukul 04.00 WITA (20/11).
Usai pembubaran ini terdapat lima unit kendaraan yang diamankan, di antaranya empat unit sepeda motor dan satu unit mobil dinas milik Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) dengan plat DD 7059 RZ.
Diduga pelaku yang mengendarai mobil dinas tersebut bernama Agung dengan status pelajar di sekolah pelayaran. Ia juga mengaku bahwa ia anak dari Herman yang bekerja di Kementrian Riset dan Teknologi (Kemenristek).
Sebelum diamankan, Komandan Tim Penikam Polrestabes Makassar, Ipda Arief Muda, mengungkapkan aksi tersebut diawali dengan ajakan melalui grup Whatsapp BigFamilyJordyMotor oleh akun bernama Agung untuk ikut Nonton Balap (nobal).
“Mobil dinas itu awalnya berada di bengkel daerah Malengkeri. Di bengkel, mereka simpan kendaraan miliknya dan dipakailah mobil dinas itu untuk nobal,” jelasnya saat dimintai keterangan.
Saat ditemui oleh Tim Penikam, posisi mobil tersebut terparkir di pinggir jalan Veteran.
“Posisi mobil tersebut dalam keadaan terparkir bersama empat unit sepeda motor lainnya dan yang jelas di atas kendaraan itu, ada yang bernama Agung,” tegas Ipda Arief Muda.
Diketahui, mobil dinas ditumpangi oleh sembilan pemuda dengan rata-rata usia belasan tahun dan berasal dari Antang.
Tim Penikam kemudian memberikan hukuman berupa push up. Selanjutnya, mereka diserahkan kepada pihak Reserse untuk mendapatkan tindak lanjut, seperti memanggil orang tua dengan harapan tidak melakukan hal yang sama dalam meresahkan masyarakat. Sementara empat unit sepeda motor lainnya diserahkan ke Satuan Lalu Lintas (satlantas).
Crew Metanoiac sudah melakukan penelusuran lebih dari 24 jam, ternyata mobil dinas milik PNUP telah berada di kampus satu tepatnya di pelataran parkir dekat Himpunan Mahasiswa Sipil. Belum diketahui pasti proses kembalinya mobil dan keberadaan pelaku. [INK/296 RCH/315 AR/303]