METANOIAC.id Entrepreneur’s Fetival 2019 telah usai sore tadi. Selama dua hari di akhir pekan, panitia pelaksana dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Wirausaha Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) telah memfasilitasi kegiatan tersebut.
Tujuan besar diselenggarakannya kegiatan tersebut adalah agar bisa lahir jiwa-jiwa entrepreneur milenial di era revolusi indutri 4.0.
“Kalau mau dibilang, pastinya belum, namun tujuan lain adalah menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan memperkenalkan kampus serta UKM Wirausaha,” jelas Ketua Panitia, Ani Saputri saat ditanyai mengenai ketercapaian tujuan kegiatan.
Pemenang. Pemberian hadiah kepada pemenang lomba produk terunik kategori kuliner Entrepreneur’s Festival, Minggu (24/2/2019). [TUT/261] |
Selain diapresiasi oleh direktur PNUP atas terlaksananya kegiatan, apresiasi juga datang dari pihak yang ikut meramaikan kegiatan.
“Eventnya ramai, luar biasalah,” ucap salah satu penyewa/tenant, Aksan. Tak sampai di situ, pemilik Limbong Kopi tersebut menyampaikan banyak harapannya untuk Entrepreneur’s Festival selanjutnya.
“Durasinya bisa diperpanjang lagi. Rangkaian acaranya bisa diefisienkan, kadang setelah sholat kosong, dan diperluas lagi (tenda penyewa) kalau bisa. Publikasi acaranya juga ditingkatkan, seperti publikasi di radio bukan hanya di media sosial,” harap Aksan.
Sejalan dengan Aksan, Owner Mabello Makassar Group, Nunu juga berharap pengisi acara lebih meriah. “Pengisi acaranya diperpadat, biar orang tidak bosan,” katanya. “Mungkin bisa lebih diup promosi eventnya sebelum hari H,” sambung Nunu.
Kegiatan tersebut ditutup dengan pengumuman lomba produk terunik, stan terbaik, stan favorit, serta pengumuman lomba fotografi. [TUT/261]