Sambutan. Andi Yuliani Paris mewakili MPR RI F-PAN memberikan sambutan dalam kegiatan Silaturahmi dan Penyerahan Beasiswa Bidikmisi kepada Mahasiswa PTN/S Kota Makassar, Jum'at (12/1/18) [YOO/246] |
METANOIAC.id - Jum’at, 12 Januari 2018 Anggota MPR RI F-PAN mengadakan
kegiatan silaturahmi dan penyerahan beasiswa bidikmisi tambahan kepada
mahasiswa PTN/S (Perguruan Tinggi Negeri atau Swasta) kota Makassar. Acara yang
diadakan di Aula lantai 3 Gedung Administrasi PNUP (Politeknik Negeri Ujung
Pandang) ini dihadiri oleh masing-masing ketua jurusan kampus dan mahasiswa di
10 PTN/S kota Makassar.
Sesuai nama kegiatannya, kegiatan ini bertujuan sebagai ajang
silaturahmi antara mahasiswa se-PTN/S kota Makassar dengan Anggota MPR RI F-PAN
sebagai pengusul beasiswa bidikmisi tambahan. Kegiatan silaturahmi ini diwakili
Anggota DPR-RI periode 2014-2019, Andi Yuliani Paris.
Disela-sela sambutannya, Yulianti mengatakan usulan beasiswa
tambahan ini diajukan karena kuota bidikmisi sebelumnya belum menjangkau kebutuhan
secara keseluruhan. Yulianti melihat masih ada mahasiswa yang lulus dari
SNMPTN, namun tidak memiliki biaya untuk melanjutkan kuliah keluar daerah. “Masih
butuh kuota tambahan,” ucap Yuliani.
Dari beberapa mahasiswa yang mengajukan berkas pengajuan
beasiswa bidikmisi sebelumnya, pada pertemuan ini ada 11 mahasiswa dinyatakan sesuai
persyaratan dan berhak menerima beasiswa. Yuliani berharap dengan adanya kuota beasiswa
tambahan ini, mahasiswa dapat memaksimalkan pendidikan yang dijalani. Mahasiswa
dapat memanfaatkan penggunaan dana beasiswa sesuai peruntukannya. “Memanfaatkan
sesuai kebutuhan, khususnya untuk pendidikan,” ucap Yuliani. (YOO/246)
0 Komentar