Memasang. Panitia pelaksana Expo Bisnis sedang memasang stan di pelataran PNUP. Jum’at (15/12/2017) [AYD/26] |
METANOIAC.id Sore tadi para wirausaha-wirausaha muda PNUP yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Wirausaha PNUP terlihat sedang melakukan persiapan dalam rangka menyambut Entrepreneur Day.
Entrepreneur Day yang rencananya akan dilaksanakan pada hari sabtu dan minggu akan melibatkan 31 pihak yang akan mendirikan stan di pelataran PNUP. Para panitia juga menargetkan 300 peserta yang akan hadir untuk memeriahkan acara ini.
“Kami telah melakukan persiapan sejauh 85%, dan ini sementara menyelesaikan sisanya,” ucap salah satu panitia dalam kegiatan Expo Bisnis, Mauliani Kusnan. (AYD/26)